Toyota Regional Community Gathering 2017, Perkuat Silaturahmi & Saling Berbagi

Toyota Regional Community Gathering 2017, Perkuat Silaturahmi & Saling Berbagi

Toyota Owners Club (TOC) selalu memiliki cara untuk terus menjaga silaturahmi antar anggotanya. Komitmen ini terus dijaga melalui ragam kegiatan yang rutin dilaksanakan tiap tahun. Kali ini, TOC kembali menggelar acara yang melibatkan anggota yang berasal dari berbagai penjuru Indonesia, untuk berkumpul dan bersatu dalam gelaran yang bertajuk ‘Toyota Regional Community Gathering 2017‘, yang dilaksanakan pada beberapa waktu lalu di Serpong.

Sekitar 100 anggota TOC yang berasal dari seluruh Indonesia hadir untuk meramaikan acara tahunan ini. Seperti kegiatan-kegiatan lainnya, TOC juga berkomitmen untuk dapat memberikan manfaat dalam setiap kegiatannya.

Toyota Regional Community Gathering 2017, Perkuat Silaturahmi & Saling Berbagi

Kali ini, TOC ingin berbagi kebahagiaan dan memberikan donasi kepada Yayasan Sahabat Anak. M Fahrin Chariz, Ketua Umum ACT (Avanza Club Tegal) selaku perwakilan dari komunitas regional, menjelaskan dengan melibatkan Yayasan Sahabat Anak merupakan salah satu kontribusi komunitas untuk mendukung pengembangan talenta-talenta yang dimiliki oleh anak-anak jalanan.

“Dalam rangka Hari Anak Nasional, kegiatan ini merupakan bentuk dukungan kami dalam memajukan perkembangan anak-anak Indonesia melalui anak-anak jalanan yang memiliki keinginan untuk maju dan bermanfaat bagi bangsa dan negara,” jelasnya, dalam rilis yang diterima Otoblitz.net.

Toyota Regional Community Gathering 2017, Perkuat Silaturahmi & Saling Berbagi

Yayasan Sahabat Anak adalah yayasan yang peduli terhadap pertumbuhan dan perkembangan anak-anak Indonesia melalui pendidikan serta memperjuangkan hak-hak anak-anak marjinal dan anak jalanan di Jakarta, supaya mereka tidak terus hidup di jalanan dan memiliki masa depan yang lebih baik. **MS/ Foto-foto: Dok. TOC

TAGS

KOMENTAR (0)